Utama e-jurnal

Analisis Pesan Moral Pada Novel Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas Karya Eka Kurniawan

fakultas :
Keguruan & Ilmu Pendidikan
pengarang :
Dadi Waras Suhardjono , Florentina Meme
tanggal :
Oktober 2021
seri :
Volume 9, No. 03, Oktober 2021
issn :
2301-4563

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui lebih mendalam tentang nilai moral yang terkandung dalam novel Seperti Dendam Rindu Harus Dibayar Tuntas karya Eka Kurniawan. Metode penelitian yang digunakan untuk menganalisis isi novel adalah deskriptif kualitatif. Penelitian berfokus pada kutipan-kutipan yang terdapat di pesan moral lalu mendeskripsikan secara empiris pesan moral yang digunakan. Dari hasil analisis ditemukan bahwa dalam novel Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas karya Eka Kurniawan lebih banyak mengemukakan nilai moral baik daripada yang buruk. Persentase nilai moral baik terdiri dari sabar 15%, jujur 17%, dan berani 28%, sedangkan persentase nilai moral buruk terdiri dari pemarah 33%, bohong 2%, dan syirik 5%.

kata kunci :
Moral, Dendam, Novel, Rindu

Bootstrap
alamat : Jln. Letjen T.B. Simatupang No.152 Tanjung Barat Jagakarsa - Jakarta Selatan 12530 telp : (021) 7890 634, 789 0965, 788 31838 fax: (021) 789 0966

© 2024 utama All Rights Reserved